1
1


ilustrasi (inet)
Jakarta - Memasuki bulan Ramadan, Kementerian Kominfo kian gencar memberantas pornografi di internet. Saking semangatnya, situs yang bukan porno pun kadang bisa ikut terblokir. Termasuk situs Anda? Jika iya, laporkan saja.

"Kami akan membuka delik pengaduan dalam waktu dekat. Tujuannya selain untuk mendapat laporan tentang temuan situs porno, juga untuk mendengarkan keluhan jika ada pihak yang tak seharusnya masuk daftar negatif kami," jelas Kepala Pusat Informasi dan Humas Kominfo, Gatot S Dewa Broto, kepada detikINET, Rabu (11/8/2010).

Menurut Gatot, sembari menunggu dibukanya jalur umum pengaduan di Kominfo, ia bersedia untuk menampung masukan atau keluhan tentang pemblokiran konten pornografi ini. Termasuk untuk berdialog jika ada situs yang ternyata salah blokir.

"Silakan saja untuk menghubungi saya melalui email: gatot_b@postel.go.id, telepon dan fax: 021-3504024, atau bisa juga langsung ke ponsel saya: 0811898504," tandas dia.
     MAMPIR SILAHKAN AJA TAPI KOMENTARNYA DUNK...!!!

  1. Pesan Gw : Komentar Anda Sangat Berarti Untuk Perkembangan BLOG ini...

0 komentar:



Posting Komentar